TUTORIAL INSTALL WINDOWS 7 SEVEN

Pada dasarnya, installasi OS Windows semua hampir sama, kita disini akan mempelajari cara installasi Windows 7 dari awal sampai selesai.

Supaya lebih gampang saya akan membaginya menjadi dua bagian :

  • Install Windows 7 pada harddisk baru yang belum di format.
  • Install Windows 7 pada harddisk yang sudah terpartisi dan sudah terisi data. 
Berikut cara install Win 7 pada harddisk baru :
1. Nyalakan PC / Laptop.
2. Set BIOS agar booting dari CD/DVD dengan menekan tombol Del sesaat setelah menyalakan PC. Atau tekan tombol F11 / F12 / F2 (tergantung jenis Mainboard) untuk langsung menentukan booting dari CD/DVDrom. <span class=”fullpost”>
3. Biarkan setup bekerja :

 

 4. Muncul jendela pilihan bahasa, Klik Next

 

5. Muncul lagi jendela setup kedua, klik Install Now


6. Setup Starting.... tunggu sampai muncul jendela LICENSE TERMS, beri tanda pada kotak "I accept the license terms.." lalu klik Next


7. Pilih Custom (Advanced) pada jendela berikut :


8. Selanjutnya pengaturan Harddisk :
Untuk harddisk baru dan kita tidak akan membagi harddisk tesebut, maka biarkan saja pengaturan diatas lalu klik Next dan langsung ke langkah no.10.

Tapi kalau kita ingin membagi harddisk kita ke beberapa partisi maka klik "Drive option (advanced)" pada jendela diatas.

9. Akan muncul Jendela selanjutnya :
Pilih New untuk membuat partisi baru. Lalu isi kotak Size untuk menentukan kapasitas partisi yang kita inginkan, misalnya besar harddisk 250Gb dan kita ingin membagi tiga partisi, maka pertama-tama isi kotak Size dengan 80000 MB, itu berarti sekitar 80 Gb. Lalu Klik Apply maka dengan otomatis partisi yang baru kita buat akan muncul pada daftar partisi.

Selanjutnya kita akan membuat lagi partisi kedua, Klik lagi pada "Disk # Unallocated Space" (# : penomoran Harddisk dimulai dari 0) lalu klik lagi New. isikan lagi pada kotak Size kapasitas yang kita inginkan. Klik lagi Apply. dan begitu seterusnya jika kita ingin membagi harddisk ke banyak partisi...
Untuk pembuatan partisi terakhir, kita tidak usah merubah isi kotak Size, karena setup akan mendeteksi otomatis sisa dari harddisk yang belum terpartisi.

Untuk memFormat partisi yang kita buat, Klik salahsatu dari partisi lalu klik "Format". dan begitu seterusnya untuk setiap partisi... proses memformat partisi juga bisa kita lakukan nanti setelah selesai Install Win 7.

10. Setelah pembuatan partisi, Klik partisi paling atas, ini jika partisi pertama tidak kita format, kalau kita sudah memformat partisi pertama, biasanya partisi paling atas itu hanya berkapasitas 100MB. partisi ini tercipta otomatis oleh setup untuk keperluan system dan kita harus memilih partisi kedua untuk menginstall Win 7. Lalu klik Next.

11. Proses penginstallan Win 7 dimulai...

Proses ini memakan waktu 10 sampai 20 menit. Tunggu hingga windows restart dengan sendirinya

12. Ketika komputer restart, jangan sentuh tombol apapun... hingga muncul tampilan booting dengan animasi logo windows,...
 

dan biarkan setup melanjutkan proses installasi..... sampai ke jendela berikut :
13. Isi Kotak "Type a user name" dengan nama apa saja yang anda suka, adapun kotak "Type a computer name" akan terisi otomatis. Klik Next

14. Jika kita mengunci komputer kita dengan password maka isikan password pada jendela berikut :
atau biarkan kosong jika kita tidak ingin mengunci dengan password. lalu klik Next

15. Jika anda mempunyai CD key, isikan pada kolom yang tersedia pada jendela berikut :

Atau biarin aja kosong kalau kita akan mengaktifkannya dengan memakai Loader (bajakan ;-p). Hilangkan tanda pada kotak "Automatically activate when i'm online". lalu klik Next

16. Klik yang mana saja pada windows berikut.... kalo saya sering memilih "Ask me later"

17. Atur waktu dan tanggal.... set time zone ke (UTC+07:00) jika anda berada wilayah WIB. Lalu klik Next

18. Terakhir.... klik aja "Home Network" atau apa aja....

19. Tunggu sampai setup menyelesaikan proses installasi dan komputer akan restart.

20. Ketika komputer restart, ada baiknya kita mengeluarkan DVD installasi Win 7. lalu biarkan komputer restart dan booting untuk pertamakalinya........
 
 
21. Selesai................ enjoy ;-p

    Post a Comment

    Kalo ada uneg2 jangan dibiarin.... tulis aja disini...